Tiga Hari Menjemur/Memutihkan Beeswax Di Musim Hujan

headlalijungkatan

 Tiga hari berlalu dengan nuansa hujan tanpa kenal absen setiap hari, meskipun dapat sedikit mencuri menjemur irisan tipis beeswax  saat terik menyambut yang umumnya dari pagi menjelang siang meskipun disambut dengan kedatangan hujan setelahnya.

Meskipun tidak terlalu optimal seperti apa yang diharapkan, setidaknya ada perubahan yang berarti dari jerih payah menjemur beeswak untuk mereduksi warnanya yang terlalu gelap gulita coklat.

wax-sebelum-dijemurFoto diambil apa adanya tanpa efek apapun sebelum di jemur.

Sengaja hasil olahan beeswax di iris lembaran tipis-tipis seperti fillet ikan dengan maksud supaya daya tembus sinar terik matahari dapat optimal menyentuh semua bagian material beeswax dan warna nya bisa tereduksi sedikit lebih cerah. Dari 3 hari di jemuran meskipun endingnya tetap saja kehujanan, penulis dapatkan perkiraan waktu efektif beeswax ini terkena panas nya sinar matahari gak lebih dari 12 jam saja.

Jauh dari apa yang diharapkan bahwa beeswax ini akan menjadi putih, minimal warna coklat alami beeswax perlahan pudar.

wax-sesudah-dijemurFoto diambil setelah di entas dari jemuran meskipun endingnya basah kena air hujan

Lumayan, hasilnya lebih cerah walau dengan waktu sekedarnya terkena terik sinar matahari. Foto kedua penulis tongol in beeswax yang sama dalam bentuk cetakan gelas plastik sebelum di iris rapi tipis-tipis (warnanya begitu kental kesan warna coklat madu nya).

Nilai lebih dari menjemur beeswax ini setidaknya bau dominan natural beeswax ini menjadi berkurang, dan berimbas ketika pada saat diolah lanjut menjadi olahan ‘pomade’ misalnya tidak akan terlalu muncul lagi aroma aslinya setelah tercampur dengan fragrance, oil dan bahan lainnya. Dan lagi perlu dipahami bahwa ketika di campur dengan pewarna, kadang hasil akhir warna pomade tidak sesuai dengan apa yang diharapkan karena kehadiran warna alami coklat beeswax ini (nilai lebih lagi dari reduksi warna pasca penjemuran).

Hanya saja, dari segi waktu sepertinya cara ini kurang efisien jika tujuannya untuk mempercepat perputaran usaha membuat pomade, kecuali dalam kontek tertentu jika memang mempunya cadangan beeswax yang melimpah dan memiliki jadwal sirkulasi yang teratur mengenai pembagian waktu penyaringan awal,  penjemuran, pengolahan saya kira prosedur semacam ini gak ada salahnya untuk dilakukan.

Secuil cerita dan semoga berguna walaupun secuil.

Salam Klimis

lalijungkatan-blogfooter

2 thoughts on “Tiga Hari Menjemur/Memutihkan Beeswax Di Musim Hujan

Cantumkan Komentar Anda

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.